KANTOR KONSULTAN IDOLA MAKMUR SOLUSINDO

Kami adalah

Indrayagus Slamet, S.ST., Ak., M.Acc., BKP

Sudah melanglangbuana di DJP, menjadi PNS pajak sejak 1995 sampai dengan awal 2011, dan karena merasa takut wara-wiri nasional menjadi pejabat DJP, maka ia memutuskan untuk berganti profesi saja menjadi dosen di Magister Akuntansi UI saja (dulunya lama mengajar di Kwik Kian Gie School, FE UKI, dan FE Trisakti). Selain sebagai dosen, ia kini juga menjadi konsultan pajak berizin (Brevet C dari IKPI), khusus menangani pembuatan Transfer Pricing Documentation, Tax Audit, Tax Review, Tax Planning dan Tax Review application dimana kliennya kebanyakan adalah perusahaan multinasional dari Jerman, Singapura, Korea Selatan, dan banyak lagi.

Okki Makmuri, BKP

Berkecimpung di dunia perpajakan & akuntansi sejak pertengahan tahun 2000an, membuatnya enggan beranjak menggeluti profesi lain. Ditempa oleh beberapa kasus dan permasalahan di dua bidang tersebut menjadikannya sebagai mitra kerja klien yang akan selalu menemani dan memberikan SOLUSI keanekaragaman permasalahan yang dihadapi para kliennya. Setelah melalui berbagai macam ujian itulah, akhirnya ia dapat mengantongi izin sebagai konsultan pajak. Pengalaman dan kemampuannya dalam menangani keberatan dan sengketa pajak, tax review dan akuntansi menjadikannya dipercaya oleh ratusan perusahaan dan orang pribadi.